Kunjungan Kerja PKBSI ke BXSea Oceanarium
By PKBSI
Monday - February 19, 2024 1:57 pm     Article Hits:165     A+ | a-
Poster Kunjungan Kerja PKBSI ke BXSea Ocenarium
Poster Kunjungan Kerja PKBSI ke BXSea Ocenarium
Kamis (15/2/24) Komite khusus PKBSI melakukan kunjungan kerja ke LK BXSea Oceanarium yang berada di Bintaro Jaya Mall sebagai bagian dari proses pengajuan keanggotaan PKBSI.
 

 
Tim dipimpin oleh Korwil DKI Jakarta, Jabar, & Banten, Drh. Endah Rumiyati, bersama dengan Kabid Organisasi, Hukum & Keanggotaan, Prof. Gono Semiadi dan anggota, Ni Luh Putu Rischa Padmachanty, serta Bidang Etika & Kesejahteraan Satwa, Drh. Yus Anggoro.

Paparan Profil BXSea Oceanarium Oleh Pimpinan Unit, Sri Agung Agus Putranto.

Peninjauan area exhibit burung paruh bengkok.


Peninjauan salah satu kolam pemeliharaan ikan.


Peninjauan ke lokasi yang disiapkan menjadi area exhibit untuk rusa.

     

     

     
 
BXSea Oceanarium merupakan LK yang sudah memiliki izin dari Kementerian LHK dalam bentuk Taman Satwa, dengan luas sekitar 2,3 hektar. Posisi strategis yang berada di area mall membuka peluang untuk mengoptimalkan peran dan fungsi LK sebagai sarana edukasi dan rekreasi yang diharapkan dapat menjangkau seluruh lapisan masyarakat.
 
Sukses selalu untuk BX Sea dalam mengemban misi konservasi & edukasi.
 
Salam Lestari!
COMMENTS (0)
CAPTCHA Image
Play CAPTCHA Audio
Refresh Image
Please, type the capital of United Kingdom below to prove you are not a spambot?
*
* - Required fields